Bhabinkamtibmas Serpong Gelar Cooling System Bersama Warga untuk Jaga Kondusivitas

    Bhabinkamtibmas Serpong Gelar Cooling System Bersama Warga untuk Jaga Kondusivitas

    TANGSEL – Aipda Joko Riswanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Serpong, melaksanakan kegiatan Cooling System bersama Ketua RW 04, Sdr. Ajat, dan warga setempat, Sdr. Riyanto di Kampung Serpong RT 02/04, Kelurahan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Selasa (14/1/2025).

    Dalam kegiatan tersebut, Aipda Joko memberikan imbauan Kamtibmas kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menjalin kerja sama dengan kepolisian demi menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

    “Kami berharap masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Kolaborasi antara warga dan kepolisian sangat penting untuk menjaga stabilitas wilayah, ” ujar Aipda Joko.

    Kegiatan Cooling System ini mendapatkan tanggapan positif dari warga. Mereka menyambut baik inisiatif tersebut, yang dinilai mampu mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan lingkungan dapat tetap terjaga kondusifitasnya. (Hendi)

    tangsel tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Polres Tangsel Gandeng Bareskrim Polri Ambil...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Dialogis Polsek Pamulang: Antisipasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Sembilan Pejabat Baru Polres Tangerang Selatan Resmi Dilantik
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Pisah Sambut Kapolsek Pagedangan Berlangsung Khidmat di Tangerang Selatan

    Ikuti Kami